picture widgets

Minggu, 02 Desember 2012

Cara Menghubungkan Jaringan LAN dengan Modem

    

       LAN merupakan kepanjangan dari Local Area Network. Jaringan LAN adalah suatu jaringan yang menghubungkan beberapa komputer dengan menggunakan HUB or SWITCH yang berada pada satu wilayah yang sempit, seperti dalam satu kantor, satu sekolah, satu rumah, dll. Selain itu, dari jaringan LAN kita bisa menghubungkannya ke internet dengan menggunakan modem (modulator demodulator). Modem adalah suatu alat yang digunakan untuk menghubungkan komputer client ke komputer server atau menghubungkan ke internet dengan mengubah signal an analog menjadi signal digital. Adapun cara-cara untuk menghubungkan jaringan LAN ke internet dengan modem :


 1.  Pertama, kita harus melakukan Internet Connection Sharing :
  • Klik tombol Start > Control Panel > Network and Internet Connections > Network Connections
  • Pilih modem koneksi yang hendak kita share, lalu klik kanan pada mouse
  • Kemudian pilih properties
  • Pilih tab Advanced pada pilihan Internet Connection Sharing, centang Allow other network users to connect trough this computers Internet connection
  • Lalu pilih Establish a dial-up connection whenever a computer on my computer on my network attempts to access the Internet, kalau kita mengijinkan komputer lain untuk otomatis melakukan dial-up klik OK, kemudian akan muncul peringatan bahwa IP address LAN card kita akan diset menjadi 192.168.0.1. Yang perlu diingat adalah komputer yang lain harus memiliki IP address dalam range 192.168.0.2 sampai 192.168.0.254 (supaya masuk dalam segmen yang sama)


 2.  Kemudian kita lakukan LAN Setting :

  • Klik tombol Start > Control Panel > Network Connections
  • Lalu pilih Local Area Connections, klik kanan pada mouse lalu properties
  • Pilih tab General, klik Internet Protocol (TCP/IP), klik properties
  • Kita boleh pilih Obtain an IP address automatically, tapi lebih aman jika kita berikan IP address dalam range 192.168.0.2 sampai 192.168.0.254, lalu di gateway ketikkan 192.168.0.1 (alamat IP modem yang akan kita share)
  • Lalu klik OK


 3.  Kemudian langkah terakhir :
  • Klik Start > Control Panel > Internet Options
  • Pilih tab Connections, kllik tombol setup
  • Lalu akan muncul New Connection Wizard, klik next
  • Pilih Connect to the Internet, klik next
  • Pilih Set up my connection manually, klik next
  • Pilih Connect using a broadband connection that is always on, klik next
  • Kemudian klik Finish


Sekarang komputer kita sudah bisa terhubung ke internet. Setelah mengkoneksikannya, kita bisa mengaksesnya, mungkin untuk mencari suatu informasi, membuka jaringan sosial, mendowload or upload suatu file, dan yang lainnya. 

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger